Sabtu, 10 November 2012

FINGERBOARD


Papan jari atau fingerboard adalah miniatur skateboard. fingerboard pada awalnya diperkenalkan melalui sebuah video dengan judul “Powell Peralta – Future Primitive” yang dipublikasikan pada tahun 1985. dulu fingerboard hanya terbuat dari karton, pengaduk kopi, dan ban hot wheels.
Lance Mountain membantu mengembangkan fingerboarding sebagai hobi pada akhir 1970-an dan menulis sebuah artikel tentang bagaimana membuat fingerboards di Transworld ‘s Skateboarding Magazine pada tahun 1985.
Fingerboard sudah menjadi bagian dari industri skateboard di tahun 1980an, yang tujuannya dipasarkan sebagai gantungan kunci. Tapi fingerboard-fingerboard tsb sulit untuk di mainkan. Maka munculah “Tech Deck” yang mengembangkan fingerboard menjadi dapat dimainkan.
Tahun 1990an Tech Deck mendapat lisensi untuk memproduksi Grafik asli dari desain skateboard terkenal. Sekitar tahun 1990an juga lah Martin Ehrenberger, pemilik Black River Ramps, mulai memproduksi wood fingerboard. dan hingga sekarang berkembang menjadi seperti sekarang ini.
Ukuran sebuah fingerboard adalah memiliki panjang 9,6cm dan dapat memiliki berbagai macam lebar seperti 2,6cm (biasa), 2,8cm (lebar), dan 2,9cm keatas (ekstra lebar). Kebanyakan trick-trick yang dilakukan pada sebuah fingerboard adalah sama dengan trick-trick yang dilakukan di skateboard, fingerboard juga dikompetisikan layaknya skateboard. Untuk menunjang permainan fingerboard maka dibuat “fingerpark” semacam miniatur skatepark yang dibuat untuk bermain fingerboard.

http://ardianahmadasyariy.wordpress.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar